Ayu Saraswati adalah artis bali yang berhasil meraih
Penyanyi Wanita Terbaik Tahun 2006 dalam ajang Bali Music Award 2006,
dan makin mengukuhkan keberadaannya sebagai salah satu biduanita
terbaik yang dimiliki Bali. Ayu saraswati memang pantas menyandang gelar
itu. Prestasi ini bukanlah prestasi pertama yang diukirnya. Selama
kurun waktu sembilan tahun berkecimpung di industri musik Bali, wanita
yang akrab dengan sapaan ‘Ayu’ ini juga pernah dinobatkan sebagai
‘Penyanyi Wanita Terpopuler’ dalam Gita Denpost Award (GDA) 2003.
Bersama rekan duetnya, Eka Jaya, Ayu juga pernah dianugerahi gelar ‘Duet
Terbaik’ dalam ajang GDA. Sederet prestasi yang pernah diraih perempuan
enerjik ini membuat dirinya dikenal sebagai salah satu penyanyi wanita
papan atas di blantika musik Bali. Untuk mengukuhkan eksistensinya
sebagai penyanyi, menyambung tali silahturahminya dengan penggemarnya,
wanita yang terlahir dengan nama Ni Wayan Ayu Yuni Lestari ini berencana
merilis lagi sebuah album solo. Album solo perdananya yang bertajuk
‘Sing Bani Mati’ dilempar ke pasaran pada pertengahan Januari tahun
lalu.
Baginya, tentu album yang bakal dirilisnya itu bisa menjadi pengobat rindu untuk penggemarnya. Mengapa dalam kurun waktu lama Ayu belum merilis album baru? Kesibukan lain yang banyak menyita waktunya tentu menjadi alasan utamanya. Selain mengurus kedua buah hatinya, ibu dua anak ini juga sibuk dengan aktivitasnya sebagai seorang pramusiar di sebuah radio swasta di Tabanan. Sebagai penyiar senior, di radio tempatnya bernaung kini, Ayu pun menjabat sebagai kepala penyiar. Tak hanya cuap-cuap di depan mike di dalam studio yang membuatnya sibuk. Aktivitasnya kini sebagai presenter sebuah kuis yang ditayangkan di layar kaca Bali TV, turut menambah daftar panjang aktivitas yang mesti dijalaninya. Segudang aktivitas itu mempengaruhi proses penggarapan album solo keduanya.
Perihal albumnya itu, Ayu menuturkan, sudah terkumpul 8 buah lagu, 3 di antaranya lagu yang diciptakan teman duet setianya, Eka Jaya. “Inginnya sih saya untuk di album ini, agak beda dengan yang sudah-sudah. Saya ingin biar anak-anak panti asuhan itu biar ikut nyanyilah bareng saya,” harapnya. Apakah dalam album solo keduanya ini, Ayu akan kembali melantunkan 1 tembang duet bersama Eka Jaya? “Mungkin di situ bakal ada duetnya,” jawabnya ringan.
Baginya, tentu album yang bakal dirilisnya itu bisa menjadi pengobat rindu untuk penggemarnya. Mengapa dalam kurun waktu lama Ayu belum merilis album baru? Kesibukan lain yang banyak menyita waktunya tentu menjadi alasan utamanya. Selain mengurus kedua buah hatinya, ibu dua anak ini juga sibuk dengan aktivitasnya sebagai seorang pramusiar di sebuah radio swasta di Tabanan. Sebagai penyiar senior, di radio tempatnya bernaung kini, Ayu pun menjabat sebagai kepala penyiar. Tak hanya cuap-cuap di depan mike di dalam studio yang membuatnya sibuk. Aktivitasnya kini sebagai presenter sebuah kuis yang ditayangkan di layar kaca Bali TV, turut menambah daftar panjang aktivitas yang mesti dijalaninya. Segudang aktivitas itu mempengaruhi proses penggarapan album solo keduanya.
Perihal albumnya itu, Ayu menuturkan, sudah terkumpul 8 buah lagu, 3 di antaranya lagu yang diciptakan teman duet setianya, Eka Jaya. “Inginnya sih saya untuk di album ini, agak beda dengan yang sudah-sudah. Saya ingin biar anak-anak panti asuhan itu biar ikut nyanyilah bareng saya,” harapnya. Apakah dalam album solo keduanya ini, Ayu akan kembali melantunkan 1 tembang duet bersama Eka Jaya? “Mungkin di situ bakal ada duetnya,” jawabnya ringan.
Pelantun
tembang hit ‘Mabunga-bunga’ ini memang ngetop sebagai pasangan duet
penyanyi asal bumi serombotan, Klungkung itu. Selanjutnya dijelaskannya
perihal dirinya yang kerap berduet dengan Eka Jaya. “Karena produser
juga. Karena merasa vokal cocok juga. Karena dia juga sahabat,” katanya.
Ayu juga mengungkapkan, menyanyi solo maupun duet bukan masalah baginya. Keduanya disukainya dan dinikmatinya, seperti halnya aktivitas rumah tangga, pramusiar, dan presenter yang dilakoninya kini. Meski hari-hari Ayu sudah padat dengan seabrek kegiatan, tetapi ia masih ingin mengisi harinya dengan belajar mendalang.
Lagu Ayu Saraswati yang pernah menjadi hits adalah : Ayu Saraswati - Lamis, Ayu Saraswati - Muani sujati, Ayu Saraswati - Nagih Palas, Ayu Saraswati - Pituduh, Ayu Saraswati - Tresnane Sepel Pedidi, Ayu Saraswati & Eka jaya - Saling Sayang.
sumber klipbali.blogspot.com
Ayu juga mengungkapkan, menyanyi solo maupun duet bukan masalah baginya. Keduanya disukainya dan dinikmatinya, seperti halnya aktivitas rumah tangga, pramusiar, dan presenter yang dilakoninya kini. Meski hari-hari Ayu sudah padat dengan seabrek kegiatan, tetapi ia masih ingin mengisi harinya dengan belajar mendalang.
Lagu Ayu Saraswati yang pernah menjadi hits adalah : Ayu Saraswati - Lamis, Ayu Saraswati - Muani sujati, Ayu Saraswati - Nagih Palas, Ayu Saraswati - Pituduh, Ayu Saraswati - Tresnane Sepel Pedidi, Ayu Saraswati & Eka jaya - Saling Sayang.
sumber klipbali.blogspot.com
0 komentar:
Posting Komentar